Sunday, June 1, 2014

KBB#40: Savoury Bake - Shepherd’s Pie


Tantangan KBB#40 adalah Shepherd's Pie. Shepherd's Pie ini selain makanan sehat juga mengenyangkan....one dish meal ini sangat cocok untuk hidangan keluarga.

Sekilas tentang salah satu makanan klasik British ini, resep savoury pie ini aslinya menggunakan daging domba cincang/potong. Dan ternyata kuliner Indonesia juga mempunyai hidangan yang mirip, yaitu Pastel Tutup. Biasanya menggunakan isian daging/ayam cincang dan ditutup dengan kentang dan taburan keju...Hmmmm yummy kan...


Shepherd's Pie
Sumber:
The Cooking Book  - DK

Bahan:
750 gr   daging domba, cincang/potong kecil (aku pakai daging sapi)
2 sdm    minyak
1 bh       bawang bombay besar, potong
1 siung  bawang putih, geprek
2 bh       wortel, potong dadu
90 ml     dry red wine (aku pakai jus anggur)
2 sdm    tepung terigu
250 ml   kaldu domba
1 sdm    Worcestershire sauce
2 sdm    flat-leaf parsley, potong
1 sdm    rosemary, potong
garam
black pepper, freshly ground


Bahan mashed potato & leek:
900 gr    floury potato, mis: King Edward, kupas
2 bh       leek ukuran besar, belah dua, iris
60 gr      butter
150 mL  susu, hangatkan


Cara:

1. Membuat mashed potato & leek:
Potong kentang, masukkan ke panci. Isi air hingga terendam, didihkan. Didihkan selama 12 menit, masukkan leek, masak kembali selama 5 menit atau hingga kentang matang, tiriskan.

2. Hancurkan/lembutkan kentang dan leek. Masak kembali dengan api kecil. Masukkan butter dan susu, beri garam dan black pepper. Panaskan oven hingga 200oC.

3. Membuat filling:
Jika menggunakan daging cincang, tumis dengan api sedang-panas selama 5 menit hingga agak kecoklatan. Buang lemak yang meleleh, sisihkan daging.

4. Menggunakan wajan yang sama, panaskan minyak, tumis bawang bombay dan bawang putih selama 3-5 menit atau hingga lunak, kemudian tambahkan wortel. Masukkan daging yang ditumis atau daging potong. Aduk rata.

5. Tambahkan wine, naikkan panas  dan masak selama 2-3 menit. Masukkan tepung jika wine sudah menguap. Masukkan kaldu, Worcestershire sauce, parsley, rosemary, garam, black pepper. Masak hingga mendidih, kecilkan api dan masak selama 5 menit.

6. Pindahkan filling ke pinggan tahan panas (ovenproof dish) dan tutupi dengan mashed potato. Letakkan pinggan di loyang, panggang selama 30 menit.



 

Blog Template by YummyLolly.com